MANDALIKANEWS.ID | KAI BESAR — Bakamla RI yang tergabung dalam Tim SAR gabungan masih terus mencari korban kecelakaan 1 Anak Buah Kapal (ABK) KM Alistya Utama yang terjatuh ke laut di sekitar Perairan Tj. Weduar Pulau Kei Besar, Maluku Tenggara, Jumat (29/03/2024).
Dalam pencarian hari ke-6, kecelakaan yang terjadi Sabtu (23/3) tersebut, Tim SAR Gabungan kembali melaksanakan operasi pencarian ABK KM Alistya Utama dengan menyisir sekitar kapal mengalami kecelakaan.
Mulanya, Pos SAR Basarnas Tual mendapatkan laporan dari Masyarakat setempat, bahwa korban bernama Helmi Baktiar terjauh ke laut pada koordinat 06.12.645 S – 133.00.650 E. Mengetahui hal tersebut, Kepala Pos SAR Tual sesegera mungkin berkoordinasi dengan Bakamla RI Tual dan Polair Tual untuk membentuk Tim SAR Gabungan. Tak lama, tim tersebut langsung mempersiapkan alat dan menuju lokasi jatuhnya korban guna melakukan pencarian.
Hingga saat ini, berdasarkan laporan Kepala Stasiun Pemantauan Keamanan dan Keselamatan (SPKKL) Bakamla RI Tual Letkol Bakamla Rizal Ufer Suat, S.Pi., menyampaikan bahwa korban belum juga ditemukan, namun upaya proses pencarian masih terus berlanjut.
Operasi SAR Gabungan terdiri dari perwakilan personel Bakamla RI Tual, Tim Rescue SAR Tual, Polairud Tual, dan Polres Tual.