MANDALIKANEWS.ID | JAKARTA — Komite III DPD RI menyampaikan apresiasi tinggi atas perolehan dua medali emas yang diraih atlet Indonesia dalam ajang Olimpiade Paris 2024.
Raihan dua medali emas masing-masing dari cabang olahraga Panjat Tebing nomor speed putra yang diperoleh atlet dari Kalimantan Barat Veddriq Leonardo dan dari cabang olahraga Angkat Besi kelas 73 kg yang diperoleh atlet asal Banten Rizki Juniansyah.
“Kami, Komite III DPD RI, merasa bangga dan berterima kasih atas perjuangan para atlet yang telah mengharumkan nama bangsa di ajang Olimpiade Paris 2024. Pencapaian ini adalah kebanggaan seluruh masyarakat Indonesia dan menunjukkan bahwa dengan kerja keras dan dedikasi, kita bisa bersaing di tingkat dunia,” ucap Ketua Komite III DPD RI Hasan Basri, kemarin.
Senator dari Provinsi Kalimantan Utara ini juga menilai, pencapaian dua medali emas di Olimpiade Paris tersebut menjadi kado terindah bagi Bangsa Indonesia, apalagi prestasi tersebut dicapai tanggal 8 Agustus 2024, tepat 9 hari sebelum bangsa Indonesia merayakan Hari Ulang Tahun RI ke 79.
“Prestasi ini bukan hanya merupakan bukti nyata dari perjuangan dan dedikasi para atlet Indonesia di kancah internasional, tetapi juga menjadi kado indah bagi seluruh rakyat Indonesia dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia,” ucap Hasan.
Pria yang akrab dipanggil HB ini juga menjelaskan bahwa pencapaian yang diperoleh oleh Veddriq dan Rizki merupakan catatan sejarah baru bagi olahraga Indonesia. Karena dua medali emas tersebut berasal dari dua cabang olahraga yang selama ini belum menghasilkan emas pada ajang internasional tingkat olimpiade.
“Tentunya masyarakat Indonesia bangga akan prestasi yang diperoleh kedua atlet Indonesia yang berjuang di Olimpiade Paris 2024 ini,” imbuhnya.
Menurut HB, pencapaian dua medali emas tersebut, membuktikan bahwa mimpi dapat diraih walaupun di tengah keterbatasan yang ada. Doa restu dari orang tua merupakan obat yang paling mujarab untuk memperoleh kesuksesan. Kerja keras dan pengorbanan terbukti dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.
“Medali emas Olimpiade menjadi bukti bahwa segala keterbatasan tidak seharusnya menjadi penghalang untuk meraih cita-cita dan prestasi tertinggi. Apresiasi juga tidak hanya diberikan ke Veddriq dan Rizki, tetapi juga seluruh atlet Indonesia yang telah berjuang dalam Olimpiade Paris 2024, kami semua bangga atas usaha mereka dalam mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional,” jelasnya.
Selain itu, Komite III DPD RI juga berharap agar Kementerian Pemuda dan Olahraga Kemenpora) RI dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) semakin meningkatkan prestasi olahraga Indonesia baik di tingkat regional maupun internasional.
Dengan melakukan berbagai upaya pembinaan olahraga sejak dini, meningkatkan fasilitas olahraga di berbagai daerah serta dukungan peningkatan dari aspek pendanaan. Termasuk aspek kesejahteraan atlet setelah mereka pensiun dari dunia olahraga yang telah memberikan prestasi dan kebanggaan bagi bangsa dan negara Indonesia.
“Kami berharap prestasi ini dapat mendorong pemerintah melalui Kemenpora dan KONI untuk lebih fokus dalam pengembangan olahraga di Indonesia, terutama pembinaan atlet sejak usia dini. Ini penting agar kita dapat terus melahirkan atlet-atlet berprestasi yang bisa bersaing di level internasional,” kata Hasan Basri.
Sebagai penutup, HB juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk memberikan dukungan penuh kepada para atlet, baik yang sedang berlaga maupun yang sedang dalam tahap pembinaan, agar semangat dan prestasi olahraga Indonesia terus berkibar di masa mendatang. (*)