MANDALIKANEWS.ID | JAKARTA — Senator DPD RI asal Aceh, HM Fadhil Rahmi Lc MAg, atau akrab disapa Syech Fadhil, mengaku sangat berduka atas meninggalnya ulama kharismatik Aceh, Teungku Muhammad Yusuf atau akrab disapa Tusop, di Jakarta, pada Sabtu pagi, 7 September 2024.
"Saya sangat berduka. Saya mendapat informasi ini dalam perjalanan ke Lampung," kata Syech Fadhil.
"Saya bersaksi beliau orang yang sangat baik," imbuhnya.
"Saya sudah mengenal beliau sejak awal pulang dari Mesir. Waktu itu sebelum YADARA ada, beberapa teman IKAT mengabdi di dayah beliau Babussalam Jeunib dan ikut membantu beliau mewujudkan YADARA (Yayasan Dayah Bersaudara)."
"Saya juga sudah komunikasi dengan UAS terkait informasi ini. Mudah-mudahan keluarga yang ditinggalkan dapat tabah atas cobaan bagi yang hidup ini," kata senator yang juga sahabat Ustadz Abdul Somad (UAS) di Aceh ini.
Syech Fadhil meminta seluruh santri dan masyarakat di Aceh untuk memberikan doa-doa terbaik bagi almarhum Tusop dan keluarga.
"Saya mohon maaf tak bisa mengantar langsung atau takziah ke rumah duka dengan segera karena masa ada tugas di luar Aceh," jelasnya.
"Insya Allah teman-teman SAHARA (Sahabat Rakyat Aceh) akan segera ke rumah duka. Saya juga berharap para santri di manapun berada, dapat meneruskan apa yang dicita-citakan Tusop selama ini," ujar Syech Fadhil.
Berdasarkan informasi, jenazah Tusop akan terbang dari Jakarta dengan Garuda Indonesia dan tiba di Aceh sekitar pukul 16.00 WIB. Dari Bandara Blang Bintang Aceh Besar, kemudian melalui darat menuju rumah duka di Jeunib. (*)